OSIS CUP 2023 MA NU 01 Banyuputih Sukses Digelar, Berikut Juara Umumnya

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) Madrasah Aliyah Nadhatul Ulama (MA NU) 01 Banyuputih sukses menggelar OSIS CUP tahun 2023. Perlombaan yang berlangsung sejak Jumat, 29 September hingga Kamis, 12 Oktober 2023 berjalan lancar dan menghasilkan prestasi.

Kegiatan untuk menjaring bakat peserta didik MA NU 01 Banyuputih kemudian ditutup dengan apel penutupan oleh kepala madrasah di halaman MA NU 01 Banyuputih pada Senin, 16 Oktober 2023.

Dalam sambutannya, Kepala MA NU 01 Banyuputih, H. Mukhsin, memberikan dorongan dan semangat tinggi kepada seluruh peserta didik MA NU 01 Banyuputih untuk terus mempertahankan semangat dan aktif dalam ajang perlombaan di masa depan. “Mari kita terus meningkatkan diri untuk mencapai hal yang lebih baik,” kata H Mukhsin dengan semangat yang membara.

Peserta yang meraih prestasi diberikan apresiasi berupa uang pembinaan dan piagam penghargaan. Sementara itu, juara umum mendapatkan sebuah piala. Berikut adalah beberapa kelas yang meraih prestasi: Juara Umum 1 diraih oleh kelas 12 MIPA 1, Juara Umum 2 diraih oleh kelas 11 MIPA 1, Juara Umum 3 diraih oleh kelas 12 Bahasa, Juara Harapan 1 diraih oleh kelas 10 3, Juara Harapan 2 diraih oleh kelas 11 MIPA 2, Juara Harapan 3 diraih oleh kelas 12 IPS 1, Juara Harapan 3 diraih oleh kelas 11 Bahasa dan Juara Harapan 3 diraih oleh kelas 11 IPS 3.

Beberapa siswa yang meraih prestasi juga memberikan tanggapan positif. Alisatul mengatakan, “Saya sangat senang dan bangga terhadap kelas saya karena bisa meraih juara umum,” katanya. Arina juga turut mengungkapkan, “Wah, saya tidak menyangka kelas saya menjadi juara umum, walaupun juara umum kedua. Padahal, saat di kelas 10, kelas saya hanya memperoleh 2 juara saja. Akhirnya, di kelas 11, kelas saya mendapatkan juara umum, sungguh kemajuan yang sangat pesat,” ungkap Arina.

Pewarta : Amalia Rizqulillah dan Rista Anjarwati

Share this.
Scroll to Top