Kementerian Agama (Kemenag) Batang menyalurkan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) yang bertempat di Madrasah Aliyah Nahdlatul Ulama (MA NU) 01 Banyuputih, Sabtu (2/7/2022). Kurang lebih 800 peserta didik dari MTs dan MA di wilayah Batang Timur mendapatkan beasiswa ini. Bank Mandiri adalah pihak penyalur beasiswa PIP.
PIP merupakan bantuan dari Pemerintah untuk peserta didik MTs dan MA seperti bantuan untuk membeli peralatan sekolah. Pihak sekolah dari masing-masing peserta didik yang mendaftarkan siswanya untuk bisa mendapatkan beasiswa PIP. Besar biaya yang diperoleh peserta didik mulai dari Rp 375.000 sampai Rp 900.000.
“Harapannya ketika nanti mendapat PIP, bisa untuk membantu biaya pendidikan. Selain untuk biaya sekolah, maupun biaya membantu seperti beli sepatu, beli buku, dan lain-lain,” harap Mukhsin, kepala MA NU 01 Banyuputih.
Pada tahun ini, persyaratan untuk mendapat beasiswa PIP ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Peserta didik harus datang ke tempat penyerahan beasiswa secara langsung dengan membawa fotokopi akta kelahiran, fotokopi Kartu Keluarga (KK) , fotokopi KTP orang tua, SK aktivasi serta Kartu Pelajar.
“Hanya saja untuk yang tahun ini kelihatannya agak ribet. Persyaratannya itu harus siswa yang menerima, tapi kan kita lihat ada yang sampai sore belum makan, harus antri. Kalau dulu kan bisa diwakilkan oleh sekolah, tapi cuma gurunya yang datang ke bank, ngambil, nanti terus antri. Kalo ini kan anaknya harus datang, terlalu ribet untuk tahun ini,” imbuhnya.
Sejumlah peserta didik penerima beasiswa mengaku senang dan merasa terbantu dengan mendapatkan beasiswa PIP ini.
“Saya merasa senang dan bersyukur. Dengan memperoleh beasiswa ini berarti saya bisa mengurangi beban orang tua saya mengeluarkan biaya untuk menyekolahkan saya karena sudah dibantu oleh beasiswa ini.
Alhamdulillah, mungkin ini cara Allah mengabulkan doa saya juga, agar mendapat rezeki dengan cara yang halal dan bisa membanggakan orang tua,” ujar Alya Rosadiana, peserta didik asal MA NU 01 Banyuputih penerima beasiswa PIP.
Manfaat bagi peserta didik yang memperoleh beasiswa PIP yaitu dapat membiayai pendidikan sekolah, dan hal itu termasuk dalam program Pemerintah.
Pewarta : Syifa Aulia Ardiani dan Muhammad Muhajirin
Editor : Dewi Zulfa Kamila