Kemenag Batang Lakukan Monitoring Ujian Madrasah di MA NU 01 Banyuputih

Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Batang melakukan monitoring kegiatan Ujian Madrasah (UM) di Madrasah Aliyah Nahdlatul Ulama (MA NU) 01 Banyuputih pada Selasa (29/3) pagi.

Monitoring ini bertujuan supaya ini berjalan sesuai Prosedur Operasional Standar (POS) yang sudah diterbitkan oleh Kemenag. Kegiatan monitoring dilaksanakan setiap ada kegiatan yang berhubungan dengan Kemenag, salah satunya Ujian Madrasah (UM).

Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Abdul Wahab, melakukan monitoring dengan mengecek ceklist yang telah diserahkan oleh Madrasah. Beberapa kriteria penilaian dari monitoring ini antara lain, SK Panitia, SK Tim Penyusun, Kisi-kisi UM, SK Tim Penyusun Soal UM, SK Tim Korektor, SK Pengawas UM, Kisi-kisi soal Mapel Umum dan muatan lokal.

Abdul Wahab mengatakan bahwa secara umum sudah berjalan dengan baik dan sesuai kalkulasi dan memenuhi standarisasi yang telah ditetapkan.

“Dengan pelaksanaan kegiatan ini, karena situasi pandemi, mudah-mudahan tidak menyurutkan semangat belajar, prestasi belajar para siswa di MA NU 01 Banyuputih ini mudah-mudahan bisa sukses,” tuturnya.

Selain itu, Mukhsin selaku Kepala MA NU 01 Banyuputih juga menanggapi kegiatan monitoring. Dari kegiatan monitoring bertujuan untuk mengecek sejauh mana pelaksanaan ujian di Madrasah, dan sudah menjadi program dari Kemenag supaya lebih baik.

“Harapan setelah diadakannya monitoring ini tentunya kita tahu kekurangan dan bisa dilengkapi. Jadi, memang sementara setelah dicek semuanya hampir ada walaupun ada beberapa yang kurang sedikit tapi kan intinya sudah terpenuhi apa yang menjadi harapan dari Kemenag. Harapan saya setelah diadakannya monitoring semoga lebih baik dari sebelumnya,” pungkas Mukhsin.

Wakil Kepala bidang Kurikulum, Ahmad Hasan juga menegaskan bahwa kegiatan monitoring yang dilaksanakan merupakan program dari Kemenag.

Pewarta : Anggita Intan Aulia Putri dan Nazwa Kaila Anindia

Share this.
Scroll to Top