Pendidikan dan Pelatihan, IPNU IPPNU MA NU 01 Banyuputih Kukuhkan Puluhan Calon Pengurus

Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) MA NU 01 Banyuputih mengadakan pendidikan dan pelatihan II (diklat) dan mengukuhkan sebanyak 12 calon pengurus IPNU dan 30 calon pengurus IPPNU kelas 10 pada Rabu-Kamis (31/5-01/6/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan di MA NU 01 Banyuputih dan alam sekitarnya saat lalang buana. Sebelumnya, peserta mendapat tugas public speaking yakni membuat teks pidato dan dipraktikkan pada diklat II. Tak hanya itu mereka juga mendapat tugas membuat proposal per kelompok dan disampaikan saat acara bedah proposal.

Acara ini diawali dengan pembukaan dan berlanjut pada materi logo IPNU dan IPPNU yang disampaikan oleh Khoirul Anam selaku pemateri dari PAC IPNU Banyuputih.

“Terima kasih juga untuk para panitia dan pihak sekolah yang telah mensukseskan acara ini, karena saya yakin tanpa bantuan kalian semua acara tidak akan berjalan sebagaimana mestinya. Harapannya acara diklat II dan pengukuhan ini dapat berjalan dengan lancar dan bisa membentuk kader-kader yang lebih baik lagi ke depannya,” Sekiranya begitu sambutan yang dilontarkan dari ketua panitia, Faizna Nila Maulida.

Setelah acara istirahat, salat dan makan selesai dilanjutkan kembali yakni bedah proposal yang dimulai dari jam 21.00 hingga 22:40 WIB yang kemudian dilanjutkan merajut mimpi untuk peserta. Inti acara yang lain, yakni lalang buana di alam sekitar Banyuputih yang dilakukan mulai pukul 24.00 WIB malam hingga 03.30 WIB, dengan jumlah empat pos yaitu pos public speaking, keagamaan, logo, dan pengambilan badge di parkiran bawah MA NU 01 Banyuputih. Tidak berhenti di situ, dilanjutkan kegiatan renungan di halaman lapangan voli yang disajikan oleh Feamal (alumni MA NU 01 Banyuputih) dan tidak lupa pembaiatan sekaligus apel penutupan yang dipimpin oleh ketua PAC IPNU Banyuputih.

Acara ini berlangsung sampai pagi yang diakhiri dengan senam dan ditutup dengan sarapan pada jam 06.50 WIB.

Pewarta : Silva Khoerotun Nafisah dan Faizna Nila Maulida

Share this.
Scroll to Top