IPNU-IPPNU MANU 01 Banyuputih Adakan Ziarah Auliya’

Pimpinan Komisariat IPNU dan IPPNU MANU 01 banyuputih pada tanggal 12 dan 13 November 2022 mengadakan ziarah auliya’ dan masyayikh di kawasan Magelang dan Yogyakarta yaitu ke makam Mbah Dalhar (Gunung pring, magelang), KH. Ali Ma’sum, KH. Tolhah Mansur, KH. Munawir (Krapyak Yogyakarta) dalam rangka Purna Bhakti Pengurus Pimpinan Komisariat IPNU dan IPPNU MANU 01 Banyuputih periode 2021-2022 yakni kepemimpinan rekan Ibnu Mubarok dan rekanita Anggita Intan AP. Peserta ziarah adalah pengurus dan calon pengurus PK IPNU-IPPNU MANU 01 Banyuputih sejumlah 42 peserta dan 3 pendamping.

Ziarah ketiga tempat tersebut dengan maksud tawasul kepada Allah melalui para kekasih Allah untuk mengharapkan barokah Nya, mendo’akan para pendiri IPNU dan IPPNU dan Tabarukkan terhadap orang-orang ahlul Quran.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan akan adanya kematian, mengaharap barokah dari Allah melalui para kekasih Nya dan mengenang jasa para pejuang NU. Pemberangkatan di terminal bus Banyuputih pada jam 06.00 WIB diawali dengan do’a berkendara dan membaca asma’ul khusna bersama yang dipimpin oleh rekan Hisyam Naufan. Menempuh perjalanan selama 3 jam, sampai juga di Gunung Pring pada jam 09.00 WIB. Ditempat tersebut para peserta mengambil air wudlu dilanjutkan naik berziarah ke makam Mbah Dalhar. Melanjutkan perjalanan, kemudian sampai di Krapyak pada jam 11.30 WIB, disini sama halnya yang dilakukan di makam Mbah Dalhar. Kegiatan ini Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan tertib, kemudian sampai di Banyuputih kembali pada hari Minggu jam 02.00 WIB.

Pewarta : Ahsan

Share this.
Scroll to Top